Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Cara Bertahan Terbaik di Winning Eleven PS 2 / PS 3

Dalam upaya menjadi seorang master Winning Eleven, seseorang harus rajin berlatih untuk meningkatkan kemampuan bermainnya, termasuk juga mempelajari aneka strategi. Salah satu yang harus dikuasai adalah teknik bertahan terbaik ketika bermain PES atau Winning Eleven.

Kenapa penting untuk bermain bertahan? Apa untungnya mempelajari strategi jitu agar bisa bertahan dengan sempurna? Jika pertanyaan ini ada di benak Anda, maka itu wajar. Karena pada dasarnya pemain pemula sangat terburu nafsu untuk bermain menyerang total namun melupakan pentingnya mengantisipasi bila sedang diserang.

Inilah beberapa hal penting yang membuat semua pemain Winning Eleven PS 2 mempelajari teknik bertahan yang tepat : 

  • Mengantisipasi jika bertemu dengan lawan yang jauh lebih tangguh dan punya karakter menyerang yang lebih kuat dari kita.
  • Mengantisipasi jika pemain depan andalan sedang cidera sehingga perlu sekali memanfaatkan celah melalui serangan balik atau hanya menggunakan pemain seadanya. 
  • Memperbesar potensi kemenangan melalui teknik bertahan yang membuat lawan lupa untuk menjaga area pertahannya karena terlalu fokus menyerang. 

Itulah alasan kenapa Anda sebagai pemain PES atau Winning juga perlu sekali mempelajari strategi dan teori untuk bermain bertahan. Ini bukan berarti Anda bukan pemain pemberani, namun memang itulah salah satu cara untuk mencapai kemenangan. 

Teknik Bertahan

teknik bertahan terbaik di PES
teknik bertahan terbaik di PES

Ketika kita membicarakan cara untuk bisa bertahan, khususnya ketika menemui lawan yang bermain total football dengan begitu mengerikannya, maka ada beberapa hal yang perlu ditekankan. Apa saja itu? 

Formasi Bertahan Terbaik

Membicarakan mengenai formasi terbaik memang hanya menimbulkan perdebatan karena pada dasarnya setiap orang punya polanya masing-masing. Memaksakan menggunakan 3-4-3 kepada mereka yang terbiasa main 4-5-1 adalah sesuatu yang mustahil. 

Namun jika kasusnya adalah untuk mencari formasi dengan kemampuan defending terbaik, ada beberapa yang bisa dipakai, yakni : 

  • Formasi 3-5-2 : ini adalah formasi pertahanan terbaik karena area yang dijaga bukan langsung di daerah sendiri, namun di lini tengah. Perjuangan dan kontak fisik akan digelar habis-habisan di lapangan bagian tengah, cukup jauh dari gawang sendiri. Dengan formasi ini, selain menumpuk lima pemain di tengah juga masih ada tiga defender yang lebih dari cukup sebagai penyapu bola. 
  • Formasi 4-4-2 : Jangan salah, meski disebut sebagai formasi sejuta umat, nampaknya formasi klasik 4-4-2 gaya Inggris yang mengutamakan hit and run adalah juga hal yang perlu dipelajari jika ingin bermain bertahan dengan sempurna. Rotasi dan transisi akan berlangsung cepat, sedangkan serangan bisa dikreasikan dari berbagai sisi, baik itu tengah maupun kedua sayap.
  • Formasi 3-6-1 : Ini formasi gila dengan memasang hanya satu striker. Pastikan Anda punya cukup cadangan petarung di lini tengah. Selain itu jika memakai formasi ini, maka rasa-rasanya Anda memang hanya ingin memaksakan hasil imbang. 

Mari berfokus pada ketiga formasi tersebut, atau lebih tepatnya pada formasi yang pertama, yakni 3-5-2. Jadi jika sedang menghadapi musuh yang kuat dan hobi menyerang, khususnya mampu memberikan pressing ga ngotak, silahkan pakai formasi ini. 

Setting Permainan

Sekarang kita akan membicarakan cara mengatur game of play sehingga bisa menunjang kemampuan untuk menciptakan pertahanan yang kokoh namun tetap punya potensi mencetak gol yang banyak. 

Pertama, silahkan buat formasi 3-5-2 seperti di bawah ini : 

Formasi 3-5-2 bertahan
Formasi 3-5-2 bertahan

Sekarang simak penjelasan lengkap dari formasi tersebut agar Anda paham apa saja yang perlu di-setting dengan baik. 

  1. Setting Full Defend untuk semua pemain kecuali AMF.
  2. Pasang Zona Press untuk semua pemain kecuali no 2 dan no 5.
  3. Gunakan man to man marking untuk mem-back up dua pemain depan paling berbahaya dari musuh. Gunakan bek dari nomo 2 dan 5. 
  4. Pasanglah seorang pemain belakang dengan body ball dan control terbaik untuk di pasang di nomor 4. 
  5. Nomor 6 dan 9 bukanlah RMF ataupun LMF, melainkan bek sayap. Jadi garis gerak mereka adalah vertikal ke depan dan belakang. 
  6. Pastikan LB dan RB punya kecepatan sekaligus kemampuan tackling yang bagus. Tidak perlu harus punya kemampuan passing yang keren. 
  7. Kunci permainan ini adalah AMF. Dengan menggunakan nomor 10 dan 11 sebagai pemancing. Jadi pada dasarnya AMF yang mungkin paling sering berada di area lawan musuh. Carilah pemain dengan karakter tendangan keras, mirip Gerrard, Lampard atau Messi. 
  8. Pemain depan hanyalah pemancing dan bertugas untuk memberikan tekanan / pressing ketika bola di area lawan lalu mengumpan ke nomor 3 sebagai AMF. 

Tips Bertahan

Filosofi Bertahan

Pelajarilah filosofi bertahan yang benar, yakni menjauhkan bola dari gawang sendiri namun tidak terburu-buru membangun serangan dari sayap kecuali memang punya pemain seperti Roberto Carlos, Phillip Lahm, Alexander Arnold ataupun Di Maria. 

Berikut adalah tips bermain bertahan, untuk cara rahasia agar selalu menang PES dan Winning baca tekniknya di tips menang terus main Winning

Lakukan tips ini : 

  • Jangan ragu untuk menekan Kotak + arah atau Kotak + L1 ketika nomor 3 mendapat bola di dekat garis pinalti luar. 
  • Jangan sering-sering gunakan serangan sayap, yakni dengan R1 + Arah dan diakhiri dengan Lingkaran + L2. Namun gunakan umpan thru pass ke tengah, gunakan one-two touch dan sikat dengan Kotak 2 kali ketika dekat garis penalti.
  • Ketika musuh sudah masuk ke area kita, bek yang tersisa jangan menghadang, namun mundur untuk membuat benteng di sekeliling gawang. Ini mirip gaya main Mourinho yang hobi parkir bus. Kalau ini sudah dikuasai, pasti lawan kesulitan. 
  • Gunakan Bek nomor 4 sebagai penyapu. Pemain ini bertugas untuk berkeliling dan sebenarnya adalah pemain jangkar di lini belakang. Setiap bola harus diarahkan ke pemain ini karena dialah mata rantai untuk counter attack. 
  • Jangan terpancing untuk menyerang dari sayap, namun begitu masuk ke area musuh segera berikan ke nomor 3 dan cari celah untuk langsung tembak. Mungkin butuh 10 kali percobaan baru bisa gol tetapi tidak apa-apa dengan asumsi pemain lawan tidak bisa mencetak gol sama sekali. 
Ayo refreshing dulu, lihat kumpulan wanita cantik di pantai.

Cara Tackling yang Benar

Sekarang kita akan bahas teknis, yaitu cara tackling yang tepat dan kapan harus melakukannya. Ingat, rajinlah berlatih agar insting Anda kuat. 

Ada beberapa fungsi tackling, yaitu : 

  1. Menghentikan permainan sejenak ketika lawan sudah begitu mendominasi alur permainan di lapangan. Dengan adanya jeda untuk tendangan bebas, maka kita bisa mengatur kembali ritme bermain. 
  2. Mencegah musuh untuk mencetak gol. Ini bisa berakibat fatal karena sudah menjadi indikasi kalau musuh sudah bisa mengancam gawang. 
  3. Merebut bola dari musuh.
  4. Menggagalkan musuh untuk membangun dan mengembangkan permainan. 

Itulah fungsi-fungsi tackling atau tekel. Sekarang gunakan sesuai dengan fungsinya. Jadi ketika memang kesulitan karena didikte musuh, segera tekel agar bisa lepas dari tekanan. 

Sekarang kita akan membahas cara untuk tekel di Winning. 

  • Tekel brutal. Dekati musuh dan tekan kotak. Jika ingin lebih brutal, silahkan tekel dari belakang ketika musuh berlari menjauhi kita. Musuh sekuat apapun bisa dijatuhkan, termasuk Zlatan dan Ronaldo.
  • Tekel normal, yakni dengan menekan lingkaran. Usahakan posisi musuh ada disamping atau ketika sedang melakukan perebutan bola dimana bola belum sepenuhnya dikuasai musuh. 
  • Tekel silang. Yakni dengan menekan tanda x yang dengan cara tertentu akan memerintahkan pemain untuk melakukan tackling pendeng. Ini juga berisiko kena kartu.

Untuk bisa menekel yang benar, lakukan ketika sama-sama berlari dan posisi pemain kita tidak tertinggal jauh oleh pemain lawan agar kaki pemain kita mengenai bola. 

Memback-up

Gunakan settingan zona pressing ketika mengatur manual game. Lalu ketika posisi pemain musuh dekat dengan minimal dua orang pemain kita, tekan kotak dan tahan. Ini akan membuat para pemain kita mendekati musuh dan membayanginya. Selanjutnya bisa tekan lingkaran untuk takel atau jika terlalu mudah, tekan saja silang untuk merebut bola. 

Merebut Bola

  • Tanpa menekan kotak atau silang, kita bisa merebut bola asal kemampuan body ball dan kecepatan tidak kalah dengan musuh yang memegang bola. Caranya R2 dan dekati musuh lalu arahkan joystick untuk memepet dan merebut bola dari pemain yang berlari.
  • Untuk merebut bola dari depan, gunakan silang dan tekan sekali saja. 
  • Untuk merebut bola dari samping saat musuh berlari, maka pepet dan dahului larinya.
  • Untuk merebut bola dari musuh secara berama-ramai, tekan kotak agak lama dan silang ketika sudah dekat sehingga minimal musuh akan mundur ke belakang. 

Itulah cara bertahan terbaik. Kombinasikan semua tips dan strategi yang ada namun jangan lupa tujuan sepakbola adalah mencetak gol. Manfaatkan kelelahan dan kelengahan lawan untuk menjebol gawang. Baca strategi jitu agar bisa menang main Winning Eleven sehingga Anda makin jago jadi seorang master. 

Adi
Adi Saya adalah seorang bloger yang sudah mulai mengelola blog sejak 2010. Sebagai seorang rider, saya tertarik dengan dunia otomotif, selain juga keuangan, investasi dan start-up. Selain itu saya juga pernah menulis untuk media, khususnya topik lifestyle, esai lepas, current issue dan lainnya. Blog ini terbuka untuk content placement, sewa banner atau kerja sama lain yang saling menguntungkan.

Posting Komentar untuk "Cara Bertahan Terbaik di Winning Eleven PS 2 / PS 3"